Sunday, March 30, 2014

6 Cara Menikmati Hari Libur Di Rumah

Photography of Woman Sitting on Chair Near Window
Homey. Photo from pexels.com

Banyak cara dilakukan untuk mengusir kebosanan saat sedang libur walau hanya dirumah. Libur itu ga harus jalan-jalan belanja, nongkrong dan minum kopi seharga 40ribu satu gelas. Libur adalah waktunya kita me-refresh tubuh setelah bekerja.

Gaya hidup konsumtif masyarakat belakangan ini memang sudah menjadi hal yang lumrah. Memang terlihat menyenangkan, tapi apa mereka punya tabungan yang cukup untuk masa depan? Menghabiskan waktu luang dirumah dapat menjadi pilihan yang bijak. Apalagi bagi yang mempunyai rencana seperti liburan, menikah atau untuk mengumpulkan modal usaha.

Apa saja cara untuk menghilangkan kebosanan?


1. Baca buku atau majalah

Kalau beli buku baru terlalu mahal, banyak kok yang jual buku bekas. Diantaranya Thamrin City lantai 4 dan Pasar Festival Kuningan di lantai dasar dan basement Blok M Square. Buku itu pengetahuan tanpa lekang waktu


2. Olahraga

Beli saja dvd olahraga seharga 50ribu. Atau cari tutorial di youtube. Olahraga bisa dilakukan dirumah.

3. Nonton Tv

Ini memang paling mudah. Keluarkan semua koleksi film kamu.


4. Browsing

Banyak tarif internet murah. Dijamin browsing menghabiskan waktu lebih dari 2 jam


5. Bersih-bersih

Tempat tinggal bersih akan menghasilkan rasa nyaman bagi penghuninya. Lagipula bersih-bersih juga salah satu cara meditasi yang bagus untuk bikin otak relax.

6. Tidur

Ini cara paling efektif. Tapi jangan kebanyakan tidur, ga bagus untuk kesehatan


Masih banyak cara lainnya untuk menghabiskan waktu dirumah.
Akan lebih bagus lagi jika menghabiskan waktu dirumah dengan menghasilkan karya. Bakat kita akan terus terasah. Dan jika hasil karya kita bisa dijual tentu akan menghasilkan penghasilan tambahan.
Tapi jangan sampai sama sekali ga keluar rumah ya. Kita ini butuh bersosialisai dan membangun networking yang akan berguna untuk karir kita. Jadi, ga ada lagi rasa bosan. Buang rasa bosan, ganti dengan semangat kreatifitas.

No comments:

Post a Comment