Saturday, June 30, 2018

Agar Hari Senin Menyenangkan

Image from https://dabblesandbabbles.com/8-free-styled-desktop-photos-for-amazing-blog-posts/

Hallo, apa kabar semuanya? Karena liburan lebaran yang extra panjang, baru bisa nge-blog lagi karena kerjaan membeludak menjelang dan setelah liburan. Ditambah Rabu lalu libur lagi karena Pilkada Nasional. Jalanan Jakarta sejak Senin sudah mulai pada. Tapi sepertinya masih banyak juga yang masih ambil cuti dan baru masuk Senin depan.

Sebenarnya ide post kali ini sudah disimpan lumayan lama. Dan sepertinya waktunya tepat sekali setelah liburan yang extra panjang. Hari Senin biasa saja sudah berat rasanya, apalagi setelah libur panjang.

Rasanya 90% orang di planet ini benci hari Senin. Hari dimana semua orang harus langsung pasang gigi 5 setelah 2 hari libur. Kalo untuk anak sekolah, mungkin karena malas ikut upacara bendera. Eh, tapi anak-anak sekarang masih ada upacara bendera ga ya?

Saya sendiri syukurnya ga pernah benci hari Senin. Biasa aja. Kalo mau sebel kan, bisa hari apa aja. Malah kadang Saya suka plesetin kalo Senin itu MONey DAY. Karena hari Senin adalah hari pertama dalam 1 minggu untuk mulai kerja cari nafkah. Alasan Saya ga pernah benci hari Senin adalah karena ada bill yang harus Saya bayar setiap bulannya. Makanya ga boleh malas-malasan. Hahaha.

Saya mau berbagi tips, gimana sih supaya Senin berjalan lebih ringan? Sebagai permulaan hari, penting lho menjaga mood tetap bagus agar hari-hari kita selama seminggu berjalan lebih asyik. Saya akan bagi 2 tahap. Yang pertama, hal yang bisa dilakukan saat weekend. Yang kedua, saat hari Senin itu sendiri tiba.

Weekend


1. Buat Rencana Untuk Seminggu Kedepan

Sekitar 3 tahun belakangan, Saya jarang sibuk kalau Senin. Biasanya Senin Saya pakai untuk susun rencana kerja dan rencana-rencana lainnya. Saya juga jarang bikin janji meeting berat di hari Senin. Hari Senin juga biasanya Saya pakai untuk melihat kembali progress kerjaan-kerjaan minggu sebelumnya. Selain itu Saya juga bikin goal, apa saja yang mau dicapai, baik kerjaan maupun personal.

Nah, karena kita sudah rencanakan semua. jangan lupa untuk menyisipkan jadwal hore-hore sama teman / bersosialisasi di tengah minggu. Misalnya makan siang diluar. Hal ini bukan hanya bagus untuk menjaga mood, tapi bagus pula untuk menjaga relasi.

2. Selesaikan Tugas Domestik Yang Besar

Jangan sampai selama seminggu kamu repot setiap pagi. Saat libur, sebaiknya sisihkan waktu untuk urusan domestik yang membutuhkan waktu lama untuk mengerjakannya. Jadi di hari lainnya kita bisa mencicil urusan domestik yang ringan-ringan saja.

3. Self Care

Selama seminggu badan dan pikiran kita terus dipekerjakan. Akhir pekan adalah waktu yang baik untuk memanjakan diri. Luluran, hair mask atau pijat. Selain bagus untuk tubuh, perawatan ini pastinya juga menunjang penampilan. Penampilan bersih itu penting banget untuk berkarir. Jadi jangan lupakan re-touch diri saat libur.

Senin


1. Bangun Pagi

Dengan bangun pagi kita bisa lebih punya waktu banyak untuk menyiapkan hari. Dari sekedar menikmati secangkir kopi dan membaca berita, atau berolahraga agar tubuh lebih aktif. Di pagi hari bisa digunakan untuk quality time dengan orang-orang tersayang sebelum disibukkan oleh urusan lain.

2. #MondayPlaylist

Music terbukti bisa meningkatkan mood dengan ampuh. Coba deh set #MondayPlaylist di Spotify dan putar saat kamu bersiap-siap akan berangkat kerja. Saya juga buatkan template #MondayPlaylist untuk insta story. What is your #MondayPlaylist? Lebih seru juga kalau berbagi playlist dengan teman atau pasangan.

Insta Story Template


Yang terpenting adalah bersyukur dan nikmati saja hari-harimu. Bersyukur untuk pekerjaan dan kesehatan.

Baca juga : Morning Routine , 6 Monday Morning Rituals That Will Make You More Successful

Semoga hari Senin mu menyenangkan!





No comments:

Post a Comment