Saturday, May 11, 2019

5 Things I Wish I Knew Before Start A Blog

5-things-i-wish-i-knew-before-start-a-blog


Saya memulai blog ini sejak tahun 2007. Awalnya hanya berisi curhat-curhat ga jelas. Karena awalnya fungsi blog memang seperti itu. Beda dengan masa kini yang sangat diperhatikan unsur estetikanya. Dulu blog ini juga isinya macam-macam. Dari lirik lagu, foto-foto, sampai video. Design-nya pun sangat warna-warni. Blog ini telah melewati beberapa fase sesuai dengan bertambahnya usia dan kematangan pribadi Saya. Dan selama 12 tahun itu pula, masih menggunakan url yang sama, yaitu nama Saya sendiri.


Saat pertama kali membuat blog, Saya ga pernah kepikiran untuk mendapatkan uang tambahan dari sini. Rasa-rasanya sama seperti blogger jaman dulu seperti Raditya Dika atau Dianarikasari. Seiring bertambahnya produk dari google sendiri, akhirnya muncul adsense, dimana kita bisa mendapatkan tambahan dari spot iklan di laman blog.

Mencari tambahan dari Adsense memang ga akan bisa nutup budget jajan sebulan. Maka muncul sponsored post, dimana banyak blogger mendapatkan penghasilan yang cukup besar. Karena trend ini, Saya ingin berbagi kepada kalian yang berniat membuat blog. What I Wish I knew before I start a blog.

1. Build The Audience

Jika kalian ingin menerima bayaran yang cukup besar untuk sebuah sponsored post, maka traffic pengunjung blog menjadi sangat krusial. Bagaimana caranya untuk mendapatkan pembaca? Langkah pertama adalah membuat mailing list. Platform yang Saya pakai adalah Mailchimp. Banyak pula yang menggunakan Convertkit. Dengan platform ini kalian bisa memasukan e-mail-email teman yang kiranya akan mau membaca blog Kamu.

Langkah kedua, buat facebook page khusus untuk blog kalian. Nah, dari sini kalian bisa menghubungkan e-mail mereka yang mengikuti page Kamu kedalam platform mailing list.

Langkah ketiga, untuk memperbanyak lagi email list, kalian bisa bikin freebies secara berkala. Misalnya seperti yang Saya buat, ada kalender dan template power point.  Biasanya mereka tertarik untuk download. Tapi jangan sekedar memberikan gratis. Kalian harus bikin subscription form, jadi mereka perlu memasukkan e-mail mereka dulu sebelum mengunduh freebies.

2. Branding For Your Blog

Branding ini bisa mulai ditentukan mulai dari pemilihan warna-warna, logo, font, bahkan topik blog Kamu. Dengan begini, Kamu sudah bisa menentukan design template yang akan dibuat.

3. Buy Custom Template

Design blog yang bagus, akan membuat pembaca nyaman baca blog Kamu. Kamu bisa beli template custom di Etsy. Pastikan juga design tersebut mobile responsive. Template custom ini bukan saja membuat blog kita cantik, tapi juga bisa memudahkan pendistribusian konten lewat beberapa fungsi tombolnya.

4. Install Adsense

Gunanya adsense adalah kita bisa mendapatkan penghasilan tambahan. Adsense hanya akan efektif jika traffic blog Kamu banyak. Dengan 2 langkah diatas, harusnya sudah bisa untuk mulai mengumpulkan pundi-pundi receh untuk beberapa bulan diawal.

5. Learn About SEO

Agar nama blog Kamu terdeteksi dimesin pencari, Kamu wajib belajar SEO. Lagipula SEO menjadi salah satu basic skill yang dibutuhkan diera digital ini.


Last but not least. Apakah perlu membeli domain sendiri? Jika Kamu serius ingin menjadikan blog sebagai mesin pencetak uang, baiknya beli. Saya sendiri belum kepikiran untuk beli domain. Mungkin lain waktu Saya berubah pikiran.

Baca juga :
Kenapa Punya Blog?
Blogger Is A Real Job



No comments:

Post a Comment